Rajin Berolahraga Outdoor, Tapi Kulit Wajah Tetap Glowing Dengan SCARLETT Brightly Ever After Cream – Hi beYOUtiful, di tulisan kali ini selain saya mau curhat, sekalian aja deh berbagi pengalaman jujur tentang produk skincare yang berhasil mencerahkan kembali kulit wajah saya yang sempat kusam … SCARLETT Brightly Ever After Cream Day dan Night.
Singkat cerita, kemarin itu krim pagi dan malam barengan habis, yasud langsung saja saya purchase Scarlett Brightly Ever After Cream Day and Night Cream. Maksudnya sekalian mau saya kombinasikan dengan rangkaian face care lainnya, Scarlett Whitening Brightly Ever After Serum.
Dan amazingly berkat pemakaian rutin rangkaian face care dari Scarlett tersebut, kulit wajah saya yang kusam berangsur kembali cerah alias glowing…alhamdulillah.
“Kulit wajah itu dirawat, bukan diedit!”
Well … Sejak pandemi Covid-19, berolahraga di luar ruangan atau outdoor semakin diminati. Salah satunya bermain golf, dan saya mulai rutin berolahraga outdoor ini sejak akhir Agustus tahun ini.
Namun sayangnya meski aktif berolahraga ndilalah kemarin saya agak malas memakai skincare. Jenis kulit wajah yang cenderung kering, nggak saya pakaikan pelembab. Selesai membersihkan muka, ya langsung aja tuh krim sunblock dipakai hahaha.
Kebayang dong, kulit wajah ini jadinya kering dan kusam. Apalagi kalau main golf siang hari dan saya lupa memakai topi, meski cuaca sedang mendung.
Eh benar saja yang dibilang meski mendung sinar UV dari matahari itu tetap mengintai huhuhu. Alhasil belang dong kulit wajah saya (maaf bagian belang tidak saya perjelas di foto), membekas di bagian kening atas pada bagian yang tertutup ciput hihihi…selebihnya jangan ditanya, kusam pemirsa!

meski kusam, No edit dan NO filter dong 🙂
Review Scarlett Brightly Ever After Day And Night Cream
Ingredients Scarlett Brightly Ever After Cream
Untuk menghindari plagiat, bahan-bahan lengkap yang terkandung di dalam Scarlett Brightly Ever After Cream saya lampirkan berupa foto ya 🙂
Day Cream

Halal MUI, dan BPOM RI NA18200107908
Night Cream

Halal MUI, dan BPOM RI NA18200107912
Kemasan Scarlett Brightly Ever After Cream
Baik kemasan krim dan kotak pembungkusnya didominasi warna soft pink dan putih.
Untuk kemasan kotak berupa kertas karton, di dalamnya terdapat kemasan plastik yang berfungsi sebagai keamanan (safety) produk. Plastik pengaman ini berfungsi agar saat proses pengiriman produk tidak mudah rusak atau pun pecah.
Pada kemasan kotak tertera kode BPOM RI, ingredients, klaim dari key ingredients, sticker hologram dan juga barcode.

kemasan karton Scarlett Brightly Ever After Cream Day

kemasan karton Scarlett Brightly Ever After Cream Night
Sedangkan untuk packaging krim adalah botol kaca dove berukuran sedang dengan berat 20 gram. Sehingga jika dibawa bepergian tidak memakan banyak tempat.
Pada kemasan botol dengan tutup putar ini tertempel label dengan keterangan ingredients, cara pemakanan dan penyimpanan. Serta klaim manfaat dari masing-masing bahan utama yang terkandung di dalam krim tersebut.
Selain itu juga terlihat 3 logo yakni logo masa pakai produk setelah dibuka (6 bulan), The Green Dot logo, dan logo not tested on animals. Untuk masa expired produk tercantum pada bawah botol.
Di bawah kertas label juga terdapat garis tipis berwarna silver mengelilingi jar, rupanya logo SCARLETT berupa hologram pun tercantum di situ.
Tekstur Scarlett Brightly Ever After Cream
Day Cream
Tekstur Scarlett Brightly Ever After Day Cream berupa krim berwarna putih, cenderung encer atau watery. Tapi karena semua skincare saya masukkan kulkas, tekstur krim watery menjadi sdikit lebih pekat, sedikit hehe.
Baunya sedikit menyengat, namun tidak lengket sehingga ketika diaplikasikan ke kulit wajah krim cepat meresap. Dan saya tidak perlu menunggu lama untuk lanjut meng-apply krim tabir surya.
Night Cream
Tekstur Scarlett Brightly Ever After Night Cream berbentuk krim berwarna putih, lebih pekat sedikit daripada krim paginya (Day Cream).
Wanginya lebih lembut daripada yang krim paginya, bahkan cenderung tidak berbau. Krim malamnya pun sama … mudah meresap di kulit.
Cara pakai Scarlett Brightly Ever After Cream
Cara pemakaiannya sama, setelah wajah dibersihkan. Biasanya saya aplikasikan lebih dulu toner, kemudian serum, lalu terakhir Scarlett Brightly Ever After Cream.
Untuk mendapatkan efek calming alias menenangkan, pijat lembut kulit wajah ketika mengaplikasikan masing-masing skincare routine.
Claim Scarlett Brightly Ever After Cream
Day Cream
Mengandung 7 bahan aktif (key ingredients) yakni Glutathione, Rainbow Algae, Hexapeptide-8, Rosehip Oil, Poreaway, Triceramide, dan Aqua Peptide Glow. Sehingga diklaim bermanfaat:
- Glutathione, merupakan antioksidan yang dapat membuat kulit tampak lebih cerah, glowing dan warna kulit lebih merata.
- Rainbow Algae, meningkatkan kecerahan dan mengurangi ketidaksempurnaan pigmentasi.
- Hexapeptide-8, membantu mengurangi kerutan.
- Rosehip Oil, kaya akan asam lemak esensial dan antioksidan untuk penyembuhan luka.
- Poreaway, memperbaiki skin barrier serta mengecilkan pori-pori kulit wajah.
- Triceramide, membantu melembabkan, anti penuaan dan kerutan.
- Aqua Peptide Glow, menghidrasi dan membuat kulit wajah bersinar.
Scarlett Brightly Ever After Night Cream
Untuk Night Cream, mengandung 7 bahan aktif (key ingredients) Glutathione, Niacinamide, Natural Vit-C, Hexapeptide-8, Poreaway, Green Caviar, dan Aqua Peptide Glow. Yang diklaim memiliki manfaat sebagai berikut:
- Glutathione merupakan antioksidan yang dapat membantu kulit tampak lebih cerah, glowing dan warna kulit lebih merata.
- Niacinamide membantu mencerahkan kulit.
- Natural Vit-C sebagai antioksidan dan melindungi sel-sel kulit dari radikal bebas yang merusak akibat paparan sinar UV.
- Hexapeptide-8 membantu mengurangi kerutan pada wajah.
- Poreaway memperbaiki skin barrier dan mengecilkan pori-pori kulit wajah.
- Green Caviar membantu kulit melawan dehidrasi.
- Aqua Peptide Glow menghidrasi kulit.
disclaimer: ini adalah tulisan review, dan testimoni jujur setelah pemakaian produk selama 16 hari. Hasil yang didapatkan pun akan berbeda menyesuaikan kondisi kulit masing-masing.
Review jujur setelah pemakaian 2 minggu lebih
Kedua produk krim pagi dan malam dari Scarlett ini baiknya digunakan pada jenis kulit normal, kering dan kombinasi. Sesuai dengan kondisi kulit saya sekarang, cenderung kering dan tidak berjerawat.
Setiap hari pagi setelah mandi, Scarlett Brightly Ever After Day Cream saya oleskan setelah toner, baru terakhir sunblock.
Kondisi kulit wajah terasa lebih lembab dari biasanya, apalagi beberapa minggu kemarin kan saya agak malas memakai pelembab, jadilah kulit ini terasa kering seperti ketarik huhu.
Yang membuat saya takjub adalah, warna belang pada bagian atas kening alhamdulillah berangsur merata. Sedangkan kulit wajah bagian lainnya terlihat lebih bersinar alias glowing dari sebelumnya.
Sayangnya saya lupa mengambil dokumentasi waktu kening saya belang, nggak banget soalnya hahaha.
Untuk kerutan berkurangnya tidak terlalu signifikan, namun warna gelap di sekitar mata menjadi lebih cerah.
Overall, di foto ini bisa nampak perbedaan sebelum dan sesudah pemakaian Scarlett Brightly Ever After Cream selama 16 hari.

NO edit, NO filter (bareface)

NO edit, NO filter (bareface)
Scarlett Brightly Ever After Cream ini beli di mana?
Fyi, harga kedua krim tersebut masing-masing Rp75.000,- terjangkau bukan? Dengan hasil demikian jika kalian tertarik untuk mencoba, produk Scarlett Brightly Ever After Cream bisa dibeli:
- Order langsung melalui whatsapp ke nomor 087700353000
- Akun LINE di @scarlett_whitening
- DM Instagram di @scarlett_whitening
- Shopee di scarlettofficialshop
Makanya, olahraga boleh rajin…kulit wajah jangan lupa dirawat yah #selfreminder
1 Comment. Leave new
Aku juga pake yg brightly ever after ini mbaa. Alhamdulillah cocoooook . Soalnya kulitku tipe yg sensitif sih, cepet breakout kalo ga cocok Ama ingredients tertentu.
So far pake Scarlett ini, kulit yg kemarin gosong pas road trip, udah balik kesemula