Weekends movie minggu ini saya lagi pengen mereview tentang drama keluarga, s’cara kan sekarang lagi musimnya liburan anak sekolah nih. Cocok lah buat para moviegeek sekalian yang sekiranya lagi pengen menghabiskan liburan di rumah aja sambil nonton film, hujan tiap hari cyiiin … bikin mager hehe. Nah, untuk itu saya rekomendasikan Jersey Girl. Penasaran pengen tau dikit spoilernya, yuk diintip sinopsisnya.
Jersey Girl (2004) [1] |
SINOPSIS
Ollie TrinkΓ© [Ben Affleck] awalnya memiliki karir yang sukses sebagai seorang PR [public relation] di salah satu manajemen artis di kota New York, namun mendadak hidupnya berubah 180 derajat. Sejak kematian istri tercinta, Gertie Steiney [Jennifer Lopez] pasca melahirkan Gertie TrinkΓ© [Raquel Castro]. Sampai berujung kena blacklist dari jajaran manajemen artis se-New York. Paitnya kehidupan [eh].
Hingga membuatnya mau tak mau hijrah sejenak ke Jersey, dan tinggal bersama sang ayah, Bart [George Carlin] plus si baby yang tumbuh menjadi gadis kecil yang ceria mirip mendiang ibunya.
Ayah, dan anak ini sering menonton film untuk menghabiskan weekends bersama. Bahkan mereka sudah punya tempat langganan, di mana Ollie bertemu dengan seorang mahasiswa S2 yang sedang mengerjakan tesis. Maya [Liv Tayler] bekerja sebagai penjaga persewaan DVD, yang akhirnya dekat dengannya.
Ollie & Maya [2] |
KLIMAKS
“I hate you right back you little shit! You and your mom took my life away from me. I just want it back!” ~ Ollie
Pertengkaran antara ayah, dan anak tak dapat dielakkan. Ollie yang ambisius sekaligus egois, pada hakikatnya ingin mengukir kembali sukses yang dulu pernah di raihnya. Ollie bermaksud mengmbil hati si kecil, namun caranya yang terlalu memaksa membuat Gertie enggan mengikuti kemauan sang ayah.
Walaupun begitu di akhir cerita [spoiler … ops!], Ollie lebih memilih keluarga kok. Well, family comes first π
PS
Tontonan ringan kala weekends ini ternyata diangkat dari pengalaman sang sutradara, Kevin Smith. Ben Affleck, dan Liv Tayler juga kembali berpasangan setelah film mereka sebelumnya, Armageddon [1998], akting keduanya nggak perlu diragukan lagi. Walaupun mulanya Eliza “Tru Calling” Dushku sempat menarik perhatian sang sutradara untuk memerankan karakter Maya.
Ssst, diam-diam akting si kecil Raquel Castro ini menarik perhatian saya loh. Sutradaranya kece nih, bisa memilih karakter yang mirip seperti J-Lo. Matanya itu loh, duh mirip bangeeet!
“The only girl I takes on date is you, ok?“ [3] |
Kan, kan … miriiip kan dengan J-Lo?! Duh romantisnya ayah, dan anak ini. Apalagi karena aktingnya di Jersey Girl tsb, ia berhasil memenangkan Best Performance in a Feature Film di ajang Young Artist Award tahun 2005 lalu.
RESULT
Tipikal film drama keluarga pada umumnya, di mana alur ceritanya yang ringan hingga tak jarang endingnya mudah ketebak. Apalagi film ini hanya mengantongi rating 6.2/10 saja di IMDb. Tapi nggak usah kuatir, film ini cocok lah kalo bu ibu, pak bapak sekalian pengen menghabiskan weekends bersama keluarga dengan mencari tontonan film yang drama-able hihihi.
Yaaa, itung-itung pembelajaran … oh begini nih caranya berkomunikasi dengan anak, pun dengan orang tua. Karena di film ini, saya juga baru ngeh kalo ternyata orang bule yang biasanya lepas 17 tahun dibilang sudah mandiri. Ternyata mereka juga masih nitipin anaknya ke ortu yak, hihihihi.
So, happy watching!
Genre: drama komedi keluarga
Produser: Scott Mosier
Sutradara: Kevin Smith
Produksi: View Askew Productions
Durasi: 1jam 42min [102 menit]
Cast: Ben Affleck, Liv Tyler, Raquel Castro, George Carlin, Jennifer Lopez
Tahun: 2004
* sumber foto:
[1] https://www.flixster.com/movie/jersey-girl1993/ [diakses tanggal 14 Desember 2017].
[2] http://basementrejects.com/review/jersey-girl-2004/ [diakses tanggal 14 Desember 2017].
[3] http://imdb.com/title/tt0300051/mediaviewer/rm3569553664 [diakses tanggal 14 Desember 2017].
1 Comment. Leave new
Ini memang tontonan keluar hehehe… Jadi pengen nonton lagi deh.