Perjalanan pencarian nama blog hingga berujung pada nama kisekii.com bukan lah perjalanan singkat, apalagi buat saya yang mengawali menulis blog di usia yang bisa dibilang tidak muda lagi … hmmm, sedikit labil juga haha pardon!
Alhasil nama blog sempat mengalami beberapa kali pergantian nama, berganti platform berganti nama pula ia haha.
Multiply awal mula saya mengenal blog
Tahun 2008 silam saya menggunakan platform Multiply, mengawali dunia blogging di 13 tahun lalu. Gegap gempita menulis diary online begitu terasa, gemerlapnya beda dengan gemerlap dunia blogging saat ini.
Dulu, orang menulis blog ya murni menuliskan keseharian serta pengalaman mereka.
Tulisan-tulisan saya di situ pun kebanyakan seputar puisi pendek, cerita traveling juga foto-foto keseharian saya di tempat kerja. Kebayangkan isinya absurd seperti apa?
Belum ada itu namanya job-job artikel hehe, sehingga nama blog masih diikuti nama platformnya … butterflyonme.multiply.com demikian saya menamainya.
Belum lagi cerita blogwalking zaman Multiply, dulu saking seringnya kita kepo dengan postingan terbaru mereka, sampai-sampai kita kenal dengan si empunya blog. Meski hanya sebatas virtual, pertemanan itu langgeng loh sampai sekarang π
Butterflyonme dan kupu-kupu
Butterflyonme, kecintaan saya terhadap binatang cantik bernama kupu-kupu membuatnya hadir dalam penamaan blog. Ya, saya kagum dengan filosofi kupu-kupu. Meski ia hanya bisa hidup dalam waktu seminggu atau bahkan setahun saja, namun ia mampu menebar manfaat.
Tak sampai di situ, setahun kemudian 2009 saya mengganti platform blog. Masih dengan nama butterflyonme, lanjut 2010 ganti platform wordpress … hahaha selabil itu saya gonta-ganti platform tiap tahunnya.
Butterflyonme masih betah saya sematkan sebagai nama blog, hingga pada tahun 2011 berganti ke platform blogspot juga nama menjadi fairyonme.blogspot.com … hmmm, semoga kalian tidak bosan membaca perjalanan nama blog saya ini hihi ^^v
Kalau mau dirinci blogging timeline saya seperti ini …
Kiseki dan keajaiban
Hingga akhirnya blog ini mencep pada satu nama yaitu KISEKI, sebuah kata indah yang berasal dari bahasa Jepang yang artinya KEAJAIBAN.
Entah bagaimana kenapa nama ini tiba-tiba terbersit, karena pada awalnya saya ingin memakai nama papillon yang berarti KUPU-KUPU (red: diambil dari bahasa Prancis).
Tenang, kupu-kupu masih menjadi icon blog ini. Lihat saja, untuk simbol blog saya memakai gambar kupu-kupu berwarna pink pastel, cantik bukan?
Ada doa dalam setiap nama yang saya sematkan pada blog, begitu juga dengan kiseki ini. Kisekii membersamai saya lewat beragam artikel yang dihasilkan dari blog ini. Semoga Allah Swt selalu menyertai keajaibanNya dalam tulisan-tulisan saya.
Selamat menulis π
***
Tulisan ini diikutsertakan dalam BPN 30 Day Ramadan Blog Challenge 2021, dengan tema hari #1 “Arti Nama Blog.”